Daruud Syifaa’ untuk Bertemu dengan
Nabi (s) di dalam Mimpi (Dibaca terus hingga Anda Tertidur)
Imam
Sya’arani (r) meriwayatkan bahwa Nabi (s) bersabda, “Barang siapa yang
bershalawat dengan cara seperti ini akan bertemu denganku di dalam mimpi, dan
barang siapa yang bertemu dengan di dalam mimpi, ia akan bertemu denganku di
Yawmil Hisab, dan barang siapa yang bertemu denganku di Yawmil Hisab, aku akan
memberi syafaat padanya, dan barang siapa yang mendapatkan syafaatku, ia akan
minum dari telagaku, Hawdh al-Kawtsar di Surga, dan barang siapa yang meminum
dari al-Kawtsar ia akan terlindung dari api neraka.
Imam
Sya’arani (r) berkata, “Aku harus membacanya,” dan aku membacanya sebelum tidur
dan terus membacanya sampai aku tertidur.
Aku melihat bulan dan melihat wajah Nabi (s) yang mulia, dan aku
berbicara dengan beliau. Kemudian ghaba fi’l-qamar, aku merasa beliau
berada di bulan hingga beliau menghilang.
Aku berdoa kepada Allah (swt) demi shalawat ini, agar Dia memberikan
seluruh nikmat yang Ia berikan, bukannya nikmat yang biasa, tetapi nikmat yang
Ia berikan kepada Sang Kekasih-Nya, Sayyidina Muhammad (s), yang Ia janjikan
kepada setiap mu’min, dan aku merasa bahwa aku telah mendapatkannya. (Afdhal
ash-Shalawat, halaman 58).
اللَّهُمَّ صَلِّ
عَلَى رُوحِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ فِي الْأَرْوَاحِ وَعَلَى جَسَدِهِ فِي
الْأَجْسَادِ وَعَلَى قَبْرِهِ فِي القُبُورِ وَعَلَى آلِهِِ وَصَحْبِهِ وَسَلِّمْ
Allâhumma shalli `ala rûhi Sayyidina Muhammadin
fil-arwâhi wa `ala jasadihi fil-ajsâdi wa `ala qabrihi fil-qubûri wa
`ala âlihi wa shahbihi wa sallim.
Ya Allah, limpahkanlah rahmat kepada ruh Nabi Muhammad (s) di
antara semua ruh, kepada jasadnya di antara semua jasad, dan kepada kuburnya di
antara semua kubur dan limpahkanlah pula rahmat dan keselamatan kepada keluarga
dan sahabatnya. (Dalail al-Khayrat hari Rabu)
Dikutip dari Shuhba Mawlana Syekh Hisyam Kabbani (q), 27 Mei 2012
Tidak ada komentar:
Posting Komentar